Presiden Jokowi Beri Penghargaan Jember Sebagai Kota Peduli HAM - Warta Jember

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Tuesday, December 12, 2017

Presiden Jokowi Beri Penghargaan Jember Sebagai Kota Peduli HAM

Penghargaan-KEmenkumHAM-Peduli-HAM-2017-1

Jember, Wartajember.co.id – Prestasi luar biasa ditorehkan Bupati Jember dr Hj Faida MMR atas kepedulian dan perjuangannya terkait HAM (Hak Asasi Manusia). Bupati Faida mendapatkan penghargaan langsung dari Presiden RI Joko Widodo.
Menurut Bupati Jember dr. Faida, MMR, berkaitan dengan diterimanya penghargaan HAM untuk Kabupaten Jember, hal tersebut pada dasarnya merupakan bentuk realisasi dari pogram 22 Janji Kerja Pemerintah Kabupaten Jember.

“Pemenuhan hak dasar bagi masyarakat dan layanan-layanan yang lain tidak dibebani biaya/gratis, serta kepedulian terhadap kaum duafa dan penyandang disabilitas merupakan bentuk implementasi dari pengamalan sila ke lima Pancasila yaitu Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia,” paparannya.
Untuk diketahui, Presiden RI Joko Widodo di hadapan undangan dalam puncak peringatan Hari HAM se Dunia ke 69, yang dihadiri Menteri Hukum dan HAM, Yassona Laoly di Grand Ballroom Sunaryo, The Sunan Hotel, Solo, Jawa Tengah, Minggu, (10/12/2017).
Menurut Presiden RI Joko Widodo bahwa pengawalan setiap kebijakan pemerintah dari hulu sampai hilir, mulai mengontrol, mengecek, mengawasi, hingga memonitor.
“Harus dilakukan para pembuat kebijakan, yakni para politisi, birokrat, pemimpin sosial dan pengusaha, dan termasuk didalamnya melihat keadaan dari pandangan dan sisi kepentinga masyarakat,” katanya.
Pemerintah Kabupaten Jember dibawah kepemimpinan Bupati dr. Faida, MMR dan Wakil Bupati Drs. KH. A. Muqit Arief terhadap pememnuhan kebutuhan dasar untuk masyarakat serta memenuhi semua hak – hak masyarakat.

“Untuk Jember sendiri, selain melakukan pengawasan dan kontrol kebijakan dari hulu sampai hilir, pemerataan kesempatan mendapatkan pendidikan,pekerjaan, perumahan, kesehatan dan juga untuk perempuan dan anak – anak,” paparan Presiden RI. (Reporter : Lumlawalta/HMS/AB )

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad

Responsive Ads Here