
Bondowoso, Wartajember.co.id - Setelah sukses dengan berbagai kegiatan diantaranya Konvoi Kebangsaan, kini AMPI Bondowoso kembali akan segera melaksanakan Musda (Musyarawah Daerah) berupa Pemilihan Pengurus AMPI Bondowoso yang akan segera dilaksanakan pada pertengahan Bulan Desember 2017.
Untuk Musda sendiri, menurut Ady Kreisna, SH, rencananya akan ditempatkan di Hotel Ijen, hal ini sengaja dilakukan. “ Untuk mengobati kepenatan anggota AMPI setelah selama berbulan – bulan melaksanakan berbagai serangkaian kegiatan hingga memasuki acara inti yakni Pemilihan pengurus AMPIyang baru. “ tuturnya.
Disamping itu, Ketua DPD AMPI Bondowoso ini juga mengucapkan, “ Terima kasih atas nama pribadi serta Pimpinan DPD AMPI Bondowoso yang tak terhingga atas do’a, dukungan serta kehadiran pihak terkait dalam acara Opening Ceremony Musda AMPI yang dirangkai dengan acara Konvoi Kebangsaan dan Ngaji Kebangsaan, tepatnya Minggu (19/11), sehingga berjalan dengan sukses dan lancar tanpa adanya sedikit hambatan. “ imbuhnya.
Sementara itu, H. Achmad Dhofir, S Ap. Yang turut hadir dalam acara tersebut menegaskan, Demi kecintaanya kepada AMPI, ia rela memakai baju Ormas tersebut, “ Dan saya bertekad akan bersama dengan AMPI untuk membangun Bpndowoso agar kedepan lebih baik. “ ujar Ketua DPRD II ini saat acara Opening Ceremony Musda AMPI di Gedung EDC Bondowoso. ( Reporter : Bambang Suyitno / AB )
No comments:
Post a Comment